Pidie – Dalam upaya memastikan kebutuhan petani di wilayahnya terpenuhi, Babinsa Koramil 13/Keumala Kodim 0102/Pidie, Serda Siswanto, melakukan pengecekan langsung terhadap ketersediaan pupuk cair di sejumlah toko pengencer tani di Kecamatan Keumala, Kabupaten Pidie. Minggu (19/01/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen TNI AD, khususnya melalui Babinsa, untuk mendukung program ketahanan pangan di daerah. Serda Siswanto meninjau secara rinci stok pupuk cair yang tersedia serta berdialog dengan pemilik toko dan petani yang hadir untuk mendengar langsung kendala yang mereka hadapi.
"Dalam rangka mendukung produktivitas pertanian, kami ingin memastikan ketersediaan pupuk cair yang menjadi kebutuhan penting bagi petani. Dengan adanya stok yang memadai, diharapkan proses bercocok tanam dapat berjalan lancar," ujar Serda Siswanto.
Selain itu, Babinsa juga mengingatkan kepada petani dan pemilik toko untuk melaporkan jika terdapat kendala distribusi atau kelangkaan pupuk, sehingga dapat segera dikoordinasikan dengan pihak terkait.
Langkah proaktif ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi petani di Kecamatan Keumala, sehingga hasil panen mereka dapat meningkat dan mendukung perekonomian daerah.