Persiapan Pilkada 2024, PPK Tiro/Truseb Gelar Bimtek KPPS dengan Dukungan Pengamanan TNI dari Koramil Tiro.

0
Pidie, – Dalam rangka persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tiro/Truseb mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di aula kantor Camat Tiro/Truseb.
Kamis 14/11/2024 sore .

Acara ini turud dihadiri oleh Babinsa Serda KM. Lase, yang mewakili Danramil 15/Tiro sebagai bentuk dukungan dan pengamanan dari pihak TNI selama kegiatan berlangsung.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua PPK Tiro/Truseb, Faisal, yang didampingi oleh Pangwascam serta turut dihadiri oleh Camat Tiro, perwakilan Polsek Tiro, dan seluruh anggota KPPS se-Kecamatan Tiro/Truseb. 

Dalam sambutannya, Faisal menekankan pentingnya Bimtek untuk memberikan pemahaman teknis dan substansial kepada KPPS mengenai proses pemungutan suara.

“Kami ingin memastikan KPPS memiliki keterampilan yang mumpuni, terutama dalam melayani pemilih di TPS pada 27 November 2024 mendatang,” ujar Faisal. 

Ia menegaskan bahwa pelatihan ini bukan sekadar formalitas, melainkan upaya memperkuat penguasaan teknis agar KPPS dapat menghindari kesalahan dalam proses pemungutan dan penghitungan suara. “Bimtek ini wajib diikuti oleh seluruh KPPS agar pemungutan suara nanti dapat berjalan lancar dan sesuai aturan,” tambahnya.

Serda KM. Lase, yang hadir sebagai perwakilan dari Koramil 15/Tiro , menyampaikan bahwa kehadiran TNI dalam kegiatan ini bertujuan untuk memastikan keamanan selama Bimtek berlangsung. Ia juga menegaskan bahwa terkait dengan penyelenggaraan Pilkada TNI dan Polri berkomitmen menjaga netralitas, sesuai dengan Undang-Undang No. 34 Tahun 2004 dan UU No. 28 Tahun 2008 yang melarang anggota TNI dan Polri terlibat dalam politik praktis.

Dengan adanya Bimtek ini, diharapkan seluruh KPPS Kecamatan Tiro/Truseb dapat bekerja secara profesional, menghindari kesalahan teknis, serta menjamin hak pilih warga dalam Pilkada 2024, khususnya di wilayah Tiro/Truseb ,sehingga diharkan tahapan pemungutan suara dapat terlaksana dengan aman, tertib, dan sukses.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !