Pidie Jaya - Dalam upaya mempererat hubungan yang harmonis antara TNI dan masyarakat, Serka Ibrahim Babinsa Koramil 0102/27 Jangka Buya secara berkesinambungan melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Jurong Tengoh Kecamatan Jangka Buya, Minggu (10/03/2024).
Komsos yang dilaksanakan Babinsa bertujuan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat di desa binaannya. Dalam kegiatan yang dilaksanakan Serka Ibrahim menyempatkan waktu untuk bertatap muka langsung dengan warga desa, mendengarkan aspirasi, serta menggali potensi dan permasalahan yang sedang dihadapi oleh masyarakat setempat.
"Komsos merupakan salah satu wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat. Melalui kegiatan ini, kami ingin membangun kepercayaan dan solidaritas yang kuat antara Babinsa dan warga desa," ujar Babinsa.
Babinsa menambahkan bahwa komunikasi yang baik antara TNI dan masyarakat sangat penting untuk memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah yang menjadi tugas dan tanggung jawab Babinsa
Warga Desa Jurong Tengoh menyambut hangat kehadiran Serka Ibrahim dan mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh Babinsa dalam membangun kedekatan dengan mereka.
"Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan kehadiran Babinsa di tengah-tengah kami. Semoga hubungan yang terjalin dapat terus ditingkatkan untuk kemajuan dan kesejahteraan bersama," ungkap salah seorang tokoh masyarakat.
Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, kegiatan Komsos yang dilaksanakan oleh Serka Ibrahim di Desa Jurong Tengoh menjadi momentum penting untuk mempererat tali persaudaraan antara TNI dan masyarakat, serta membangun sinergi yang harmonis demi kemajuan bersama.