Pidie - Serma Ali Safran Tanjung, seorang Babinsa dari Koramil 06/Peukan Baro Kodim 0102/ Pidie melaksanakan kegiatan pengecekan hama yang berdampak pada tanaman bawang merah. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka pendampingan ketahanan pangan, bekerja sama dengan pemilik lahan Junaedi denga luas 1/4ha di Desa Cempala Kuneng Kecamatan Peukan Baro Kabupaten Pidie, Rabu (13/03/2024).
Pengecekan dilakukan secara teliti oleh Babinsa bersama pemilik lahan untuk memastikan kesehatan tanaman bawang merah dari serangan hama yang dapat mengganggu produksi. Langkah ini merupakan bagian dari upaya untuk memastikan ketersediaan pangan lokal dan meningkatkan produksi pertanian di wilayahnya.
Menurut Serma Ali Safran Tanjung Babinsa Koramil 06/ Peukn Baro kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kodim 0102/ Pidie dalam mendukung program pemerintah untuk meningkatkan produksi pangan lokal. "Kami berharap melalui pendampingan ini, petani dapat meningkatkan produksi bawang merah mereka sehingga dapat menjadi sumber penghidupan yang berkelanjutan bagi mereka dan meningkatkan ketahanan pangan di wilayah ini," ujar Babinsa.
Komitmen Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan lokal sangat diapresiasi oleh masyarakat setempat. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi petani dan meningkatkan kesejahteraan mereka serta ketahanan pangan di wilayahnya.