Babinsa Mutiara Timur Gelar Komsos Pasca Sholat Terawih

0

Pidie - Usai melaksanakan ibadah sholat terawih, Babinsa Koramil 0102/24 Mutiara Timur Koptu Andri Kurniawan mengambil inisiatif untuk mempererat hubungan bersama masyarakat Desa Tong Peria Kecamatan Mutiara Timur Kabupaten Pidie. Dalam kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) tersebut, Babinsa turut mendengarkan aspirasi serta berbagai permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat binaan, Jum'at (22/03/2024).


Komsos yang berlangsung dalam suasana yang hangat dan akrab tersebut menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan beragam gagasan dan ide-ide konstruktif kepada Babinsa, yang selalu siap memberikan bantuan serta solusi terbaik untuk meningkatkan kesejahteraan dan ketentraman di wilayahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Koptu Andri Kurniawan sebagai Babinsa Koramil 24/Mutiara Timur juga memberikan penyuluhan tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekitar, serta mengajak masyarakat untuk aktif dalam berpartisipasi menjaga keamanan wilayah demi terciptanya kondisi yang aman dan tenteram bagi semua.


Kegiatan Komsos pasca sholat terawih ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara TNI dengan masyarakat, serta meningkatkan rasa kebersamaan dan kepedulian antara sesama untuk mewujudkan Desa Tong Peria yang lebih baik dan harmonis.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !