Babinsa Kota Sigli Melaksanakan Giat Komsos di Desa binaan

0

Pidie - Serma Nazaruddin Babinsa Koramil 0102/21 Kota Sigli laksanakan Komsos (Komunikasi Sosial) yang dilaksanakan dengan antusias di Desa Pante Tengah, Kecamatan Kota Sigli, Kabupaten Pidie. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa berinteraksi secara langsung dengan warga Desa binaa untuk mendengar serta menyelesaikan berbagai permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat setempat, Kamis (21/03/2024).


Dalam keterangan kepada media, Babinsa Koramil 21/Kota Sigli Serma Nazaruddin menyampaikan pentingnya kegiatan Komsos sebagai upaya untuk mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat. "Kegiatan Komsos ini merupakan salah satu bentuk komitmen TNI dalam mendukung pembangunan di tingkat lokal serta menjaga kedekatan dengan masyarakat," ujar Babinsa


Selain itu, kegiatan Komsos ini juga dimanfaatkan untuk memberikan informasi dan momentum yang sagat tempat untuk menjlin silaturahmi kepada warga mayarakat  serta mendengar aspirasi dan kebutuhan masyarakat secara langsung. "Dengan mendengarkan langsung aspirasi masyarakat, kami dapat lebih efektif dalam memberikan bantuan dan solusi yang dibutuhkan," tambahnya.


Serma Nazaruddin juga menegaskan pentingnya peran serta aktif masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka. "Kami berharap melalui kegiatan ini, dapat terjalin kerjasama yang baik antara TNI dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan sejahtera bagi semua," pungkasnya.


Kegiatan Komsos yang dilaksanakan Babinsa mendapat sambutan hangat dari masyarakat, yang mengapresiasi kehadiran TNI dalam mendukung pembangunan serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah mereka.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !