Kodim 0102/Pidie Gelar Doa Bersama Peringati Hari Juang TNI AD Ke-78

0

Pidie - Dalam rangka memperingatan Hari Juang TNI AD Ke-78 Tahun 2023, Kodim 0102/Pidie menggelar Doa Bersama di Masjid Bir'Ali Makodim 0102/Pidie, kecamatan Pidie, kabupaten Pidie (14/12/2023). 


Acara ini dihadiri oleh Dandim 0102/Pidie Letkol Inf Abd. Jamal Husin, M. Han., perwira Staf, Danramil, personel Koramil, dan PNS Kodim 0102/Pidie dengan tema "TNI AD Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam Untuk NKRI".

Doa bersama ini bertujuan untuk mendoakan para pejuang dan Pahlawan Nasional, juga memohon 

agar seluruh prajurit TNI dalam setiap penugasan, baik di dalam maupun di luar negeri diberikan keselamatan dan kesuksesan oleh Allah SWT. 


Kegiatan ini juga merupakan ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas nikmat, rahmat, dan karunia-Nya, sambil meminta agar peringatan Hari Juang TNI AD tahun 2023 dapat berlangsung lancar dan khidmat.

Dandim 0102/Pidie, Letkol Inf Abd Jamal Husin, M.Han., menyampaikan rasa syukurnya atas kesehatan yang diberikan Tuhan dan kepercayaan masyarakat terhadap TNI. Ia menekankan perlunya peningkatan ketakwaan, semangat juang, dan kinerja Prajurit TNI-AD, khususnya Kodim 0102/Pidie, untuk berbuat yang terbaik bagi Negeri dan Masyarakat.


"Dalam momentum doa bersama Hari Juang TNI AD Ke-78 Tahun 2023, mari kita jadikan sebagai bahan introspeksi diri, konsolidasi, dan dorongan untuk menjalankan tugas agar TNI-AD menjadi profesional, tangguh, dan modern," ungkap Letkol Inf Abd. Jamal Husin.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !