Anggota Koramil 16/Tangse Bersama Warga Gotong Royong Bersihkan Lingkungan Gampong

0

Pidie - Babinsa Koramil 16/Tangse Kodim 0102/Pidie, Serma Gunawan, bersama dengan personel lainnya dan masyarakat Desa Pulo Kawah, Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie,Kompak berkumpul untuk melakukan kegiatan gotong royong yang bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan.Senin (16/10/2023). 


Dalam kegiatan tersebut, mereka fokus pada membersihkan lorong-lorong gampong yang menjadi bagian penting dari lingkungan mereka. Dengan semangat kebersamaan anggota Koramil 16/Tangse bersama masyarakat setempat saling berkolaborasi untuk membersihkan sampah dan memangkas dahan dahan pohon kecil di sekitar lorong-lorong tersebut.

Serma Gunawan menyampaikan bahwa kegiatan gotong royong ini adalah bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar. "Kami ingin menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat untuk kita semua. Semua warga di sini sangat antusias dan bersemangat untuk berpartisipasi," kata Serma Gunawan.


Kegiatan gotong royong ini menjadi contoh nyata bahwa kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab bersama, dan kerja sama antara aparat  pihak Koramil 16/Tangse dan masyarakat,hal ini sangat penting dalam mencapai tujuan tersebut. 


"Semoga kegiatan positif ini dapat menginspirasi masyarakat lainnya untuk merawat lingkungan mereka dengan lebih baik" tutup Babinsa

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !