Dandim 0102/Pidie Sambut Kunjugan Kerja Tim PPHAM Polhukam RI

0

 



Pidie - Dandim 0102/Pidie Letkol Inf Abd Jamal Husin, M. Han bersama Pj. Bupati Pidie Ir. Wahyudi Adisiswanto M.si. dan Unsur Forkopimda Pidie sambut kunjungan kerja tim PPHẠM Polhukam RI di Pendopo Bupati Pidie Jln. Iskandar Muda Gampong Blok Bengkel Kecamatan Kota Sigli Kabupaten Pidie. Senin (15/05/2023). 


Dipimpin oleh Letjen TNI Teguh Pudjo Rumekso, kunjungan kerja tim PPHAM ke wilayah Kabupaten Pidie tersebut dalam rangka persiapan pelaksanaan Kick Off Meeting rekomendasi penyelesaiaan pelanggaran HAM berat yang pernah terjadi di Provinsi Aceh di masa Konflik, salah satunya diwilayah Kabupaten Pidie.

Kedatangan Tim PPHAM ke Kabupaten Pidie bertujuan untuk menyelesaikan permasalahan dan menemui para saksi, serta untuk memberi bantuan terhadap para korban konflik yang hak-haknya belum terpenuhi, sekaligus mendatangi lokasi peristiwa pelanggaran HAM yang pernah terjadi pada masa konflik, tepatnya di Rumoh Geudong yang berada di Gampong Billie Aron kecamatan Glumpang Tiga Kabupaten Pidie.


"Jadi Jangan salah persepsi atas kehadiran tim kami ini, kedatangan kami dalam rangka menjalankan tugas Negara, yang merupakan perintah langsung dari Presiden RI Joko Widodo melalui Menkopolhukam sebagai bentuk keseriusan Negara terhadap penyelesaian dan penanganan korban pelanggaran HAM, sekaligus untuk mendata kembali dan memberikan bantuan terhadap para korban agar tepat sasaran." Ujar Letjen TNI Teguh Pudjo Rumekso dalam sambutannya dihadapan para tamu yang hadir dalam kegiatan tersebut.


Selain itu. Kehadiran Tim PPHAM ke Kabaupaten Pidie juga bertujuan untuk medata ulang korban pelanggaran HAM berat yang terjadi diseluruh Indonesia termasuk di Provinsi Aceh termasuk korban konflik pada peristiwa Rumoh Geudong di Kabupaten Pidie.


"Kami berharap kepada masyarakat khususnya para korban pelanggaran HAM dimasa konflik dulu, agar membantu dan mendukung kegiatan yang dilakukan oleh tim PPHAM agar berjalan dengan lancar."Ungkapnya.


Tak hanya itu, Letjen TNI Teguh Pudjo Rumekso juga menyampaikan bahwa di lokasi Rumoh Geudong tersebut akan di bangun Monumen sejarah dan akan di resmikan langsung oleh Presiden RI Ir. Joko Widodo sekaligus untuk mengunjungi langsung para keluarga dan korban konflik.


"Dilokasi Rumoh Geudong ini nantinya akan dibangun monumen sejarah dan akan diresmikan secara langsung oleh Presiden RI Ir. Joko Widodo." Bebernya.


Turut hadir pada kegiatan tersebut diantaranya. Kasdam Iskandar Muda Brigjen TNI Hadi Basuki S.Sos., M.M., M.Tr. (Han), Asdiv Polhukam Brigjen TNI Rudy Syamsir, Kadiv Pelayanan Hukum dan HAM Kanwil Aceh Junarlis SH MSe., Asintel Kasdam IM Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunte S.Sos.,Ketua DPRK Pidie, Kapolres Pidie, Kajari Pidie, Kepala Pengadilan Negri Sigli, Sekretaris Tim PPHAM, serta para LSM dan Anggota Tim PKPHAM.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !