Babinsa Meurah Dua Dampingi Petani Semprot Hama Di Sawah

0

Pidie Jayan - Guna mengantisipasi hama pada tanaman Padi, Babinsa Koramil 28/Meurah Dua Kodim 0102/Pidie Serda Edi Saputra Melasankan pendampingan penyemprotan hama di sawah seluas 2 Ha milik saudara Marzuki petani desa Gampong Blang Kecamatan Meurah Dua Kabupaten Pidie Jaya. Minggu (26/03/2023).

Mekipun di tengah tengah suasana bulan Ramadhan para Bintara Pembina Desa tetap aktif dalam melakukan pengawalan dan pendampingan terhadap para petani di wilayah binaan,hal ini diharapkan bisa lebih mendorong para petani untuk giat dan semangat bekerja sehingga hasil panen pun bisa berlimpah guna terwujudnya program pemerintah yaitu swasembada pangan nasional.

Selaku Babinsa, Serda Edi Saputra selalu menghimbau para petani untuk selalu melakukan perawatan, dengan penyemprotan secara serentak dan bersama-sama. Sehingga hama-hama di tanaman padi tersebut akan hilang dan tidak akan berpindah ke sawah milik warga lainnya.

Penyemprotan yang kami lakukan ini bertujuan untuk mengantisipasi adanya serangan hama atau penyakit pada tanaman padi, dengan harapan padi terhindar dari serangan hama untuk selanjutnya dapat tumbuh dengan maksimal dan memperolah hasil panen yang melimpah." ucap Babinsa 

Lanjut Serda Edi Saputa “Kami mendpingi dan membantu petani ini dengan menyemprot hama sebagai upaya mengendalikan serangan hama, yang menyerang lahan pertanian setempat,dan harapanya dengan adanya kegiatan ini bisa menjadi amal ibadah di bulan puasa ini" terang Babinsa

“Diharapkan, segala upaya dan kegiatan yang dilaksanakan oleh Bainsa semoga menjadi amal ibadah di bulan puasa ini, dan setelah penyemlrotan ini harapanya padi akan dapat tumbuh sehat dan menghasilkan panen padi yang memuaskan" harap Petani

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !