Babinsa Tingkatkan Hubungan Kerja dan Silaturahmi Dengan Warga Melalui Komsos

0

Pidie - Dalam rangka mengoptimalkan dan meningkatkan hubungan kerja yang baik di wilayahnya, Babinsa Koramil 02/Padang Tiji Kodim 0102/Pidie Serka Anuar Sahadat bersama Serda Khairul Anwar melaksanakan Komunikasi Sosial dengan Masyarakat bertempat di desa Pasar Paloh kecamatan Padang Tiji kabupaten Pidie, Senin (02/01/2023) 


Pada kesempatan tesebut, Serka Anuar Sahadat dalam kegiatan Komsosnya mengatakan, kegiatan ini mencerminkan rasa kemanunggalan TNI khususnya Babinsa dengan masyarakat di wilayah binaannya.


"Tujuan Komsos ini selain menjaga hubungan baik dengan semua komponen masyarakat juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dan Rakyat" Jelas Serka Anuar


Dirinya menambahkan kegiatan Komunikasi Sosial dengan warga yang dilaksanakan secara langsung ini hasilnya akan lebih efektif dan efisien, sehingga terjalin hubungan silaturahmi yang baik antara Babinsa dengan warga selain itu juga untuk bertukar informasi guna mendapatkan data perkembangan di wilayah binaannya" tutur Babinsa

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !