Sinergitas TNI- Polri dan Masyarakat Dalam Karya Bakti bersihkan Halaman Mesjid.

0

Pidie - Sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat Angota Koramil 01/Muara Tiga Kodim 0102/Pidie di pimpin oleh Serma Fahrurazi bersama pesonel polsek dan warga mengadakan kegiatan karya bakti pembersihan halaman Masjid bertempat di desa Suka Jaya kecamatan Muara Tiga kabupaten Pidie. Senin (10/10/2022) 


Kegiatan karya bakti ini merupakan bentuk kepedulian TNI dan Polri guna mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat di lingkungan masyarakat serta dalam rangka Menjalin sinergitas dengan masyarakat untuk mempererat hubungan antara Aparatur pemerintah khususnya TNI-Polri dengan masyarakat sekaligus menjaga kondusifitas lingkungan yang sehat. 


Pada kesempatan tersebut serma Fahrurazi Batitud Koramil 01/Muara Tiga menyampaikan" bahwa kegiatan karya bakti ini bertujuan untuk membangun soliditas dan sinergitas prajurit TNI- Polri dengan masyarakat dan komponen masyarakat lainnya agar selalu terjaga dengan baik dan hal ini dapat membangun kemanunggalan TNI dengan Rakyat semakin kokoh" Jelasnya 


“Sasaran kegiatan karya bakti hari yaitu pembersihan disekitar lingkungan mesjid tempat wudhu dan selokan,dengan terciptanya lingkungan mesjid yang bersih sehingga masyarakat semakin nyaman dalam menjalankan ibadahnya"


Di tempat yang sama , Pengurus Masjid setempat juga mengucapkan terima kasih kepada TNI -Polri atas partisipasi dalam kegiatan karya bakti di yang telah dilaksanakan, dan kegiatan karya bakti ini sangat baik apalagi sebentar lagi kita akan mengadakan acara peringatan  Milad Nabi di Mesjid ini. Harapanya  kegiatan positif ini dapat berlanjut dan di berkahi oleh Allah SWT.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !